Semua makhluk hidup butuh makanan untuk menghasilkan energi yang yang berguna untuk beraktivitas.
Rantai makanan adalah interaksi makan dan dimakan antar
makhluk hidup untuk memenuhi kebutuhan terhadap makanan.
Pada rantai makanan ada urutan tingkat trofik yang secara
berurutan sebagai berikut:
1.
Produsen
Dalam rantai makanan produsen
merupakan kelompok makhluk hidup yang dapat menghasilkan makanannya sendiri,
yaitu tumbuhan. Sebagai produsen tumbuhan memiliki krolofil yang berperan dalam
fotosintesis.
2.
Konsumen Tingkat 1
Konsumen tingkat 1 ini terdiri
dari hewan herbivor (pemakan tumbuhan) dan omnivor (pemakan tumbuhan dan
daging).
3.
Konsumen Tingkat 2
Konsumen tingkat 2 terdiri dari
hewan omnivor (pemakan tumbuhan dan daging) dan karnivor (pemakan daging)
4.
Konsumen Puncak
Konsumen puncak terdiri dari
hewan-hewan karnivor yang tidak ada pemangsanya lagi.
5.
Pengurai
Pengurai adalah makhluk hidup
yang dapat menguraikan sisa tubuh makhluk hidup yang sudah mati. Contoh: jamur,
bakteri, cacing.
Contoh rantai makanan.
Makhluk hidup dalam suatu
ekosistem bisa memakan lebih dari satu jenis makanan. Seperti kelinci makan
wortel dan kangkung. Begitu pula makhluk hidup tidak dimangsa hanya oleh satu
jenis pemangsa. Seperti kodok dimakan ular dan burung hantu. Hal ini
menyebabkan rantai makanan membentuk jaring-jaring makanan.
Jaring-jaring makanan adalah kumpulan
dari rantai makanan yang saling berhubungan membentuk pola seperti jaring.
Contoh jaring-jaring makanan:
0 Comments