sumber: pendidik.co.id
Pencemaran adalah masuknya bahan pencemar ke dalam lingkungan yang mengakibatkan lingkungan menjadi buruk atau rusak dan tidak bisa digunakan sebagaimana mestinya.
Polutan adalah bahan pencemar. Polutan terdiri dari:
- biodegradable poluttan adalah polutan yang dapat diuraikan secara alami. Contoh: sisa makanan, daun-daun rontok, dan jerami.
- nondegradable poluttan adalah polutan yang tidak dapat diuraikan secara alami. Contoh: plastik, stereofoam, dan bahan-bahan radioaktif.
Suatu zat dapat disebut sebagai polutan jika memenuhi kriteria berikut:
- Jumlahnya melebihi normal
- berada di tempat yang tidak semestinya
- berada pada waktu yang tidak tepat
Contoh mikroorganisme yang dapat menguraikan polutan adalah bakteri dan jamur. Ada juga hewan seperti cacing yang dapat menguraikan daun yang rontok dan rayap yang dapat menguraikan kayu.
Penyebab kerusakan lingkungan antara lain pencemaran lingkungan, penggundulan hutan (deforestation) , dan kegiatan alih fungsi lahan.
Penyebab terjadinya pencemaran lingkungan antara lain:
- kegiatan industri,
- rumah tangga,
- pertambangan,
- pertanian,
- dan transportasi
Contoh polutan yang disalikan dari kegiatan industri yaitu asap, debu, gas karbondioksida, dan karbon monoksida. Juga limbah seperti logam berat, zat radioaktif dan air buangan pabrik yang mengandung bahan kimia berbahaya.
Bentuk-bentuk pencemaran lingkungan antara lain:
- pencemaran udara
- pencemaran air
- pencemaran tanah
Akibat yang ditimbukan pencemaran udara diantaranya mengganggu pernafasan sehingga menimbulkan penyakit, mengganggu transportasi, dan pemanasan global.
Akibat yang ditimbukan pencemaran air antara lain matinya hewan (ikan) dan tanaman air, air tidak dapat dimanfaatkan lagi, dan dapat menyebabkan banjir.
Akibat yang ditimbukan pencemaran tanah yaitu tanah menjadi tidak subur dan tidak produktif lagi.
Pencemaran lingkungan juga dapat terjadi karena proses alami seperti letusan gunung berapi yang mengeluarkan asap dan abu ke udara, serta lava yang dapat mencemari sungai.
sumber: pikiran-rakyat.com
Cara-cara yang dapat dilakukan untuk menanggulangi Pencemaran dan kerusakan lingkungan:
- Kendaraan bermotor dilengkapi dengan katalik filter (sistem penyaringan).
- Setiap pabrik harus melengkapi diri dengan sistem pengelolaan limbah.
- Membiasakan diri buang sampah di tempatnya.
- Membiasakan diri memilah-milah sampah untuk diolah atau didaurulang.
- Mengurangi atau menghindari penggunaan zat kimia untuk pertanian.
- Melarang praktik penggundulan hutan.
- Menebang hutan dengan tebang pilih dan penanaman kembali.
- Melakukan pembersihan perairan dari sampah.
- Proses penghijauan dan reboisasi.
0 Comments